Jalan Pagi, Membangun Kebiasaan Sehat

by - 10:59:00 PM

Bismillah...


Beberapa hari belakangan kami sekeluarga sedang berusaha merutinkan kebiasaan jalan pagi sembari mencoba manfaat aplikasi penghitung langkah yang ternyata banyak sekali jika dicari di play store. Usaha membangun kebiasaan sehat ini sebenarnya sudah beberapa kali kami coba, namun terkadang ada beberapa excuse yang membuat kami - aku khususnya - hanya melakukannya sesekali saja. Wow konsistensi atau istiqomah ini benar-benar sesuatu ya ternyata...

pixabay



Balik lagi ke cerita membangun kebiasaan sehat, aku sendiri sempat merasa khawatir soal kesehatan karena sempat mengambil job henna pekan sebelumnya. Yup, setelah selama tahun 2020 lalu aku benar-benar off dari segala aktivitas henna, awal tahun ini seorang kenalan yang sudah kuanggap adik sendiri ternyata melewati salah satu momen sakral dalam hidupnya yaitu pernikahan. Seperti sudah menjadi aturan tak tertulis bahwa momen pernikahan saat ini hampir bisa dipastikan juga sebagai momen untuk mengenakan henna sebagai hiasan tangan serta kaki bagi si pengantin wanita. Dan untuk kesempatan ini pula akhirnya aku mengeluarkan kembali peralatan "perang" sebagai kang henna. 

H-1 resepsi aku mendatangi rumah mempelai untuk mempercantik tangannya, semua berjalan normal selayaknya proses henna biasanya. Perasaan khawatir dengan angka penularan Covid 19 yang terus meningkat di kota kami membuatku berusaha menaati protokol kesehatan. Memakai masker, menjaga jarak aman dengan orang-orang yang ada di sana, hingga membawa sendiri air minum yang biasanya disediakan oleh tuan rumah. 

Kekhawatiran masih berlanjut saat pulang dari rumah mempelai, aku memaksakan diri berhenti di apotek untuk membeli beberapa vitamin untukku dan suami serta anak-anak. Sesampainya di rumah aku tak berani berada dekat-dekat dengan A maupun E meskipun sudah membersihkan diri. Hingga malam tiba aku terkadang masih merasa khawatir saat bermain bersama mereka. 

Perasaan ini juga yang membuatku merasa bahwa harus ada usaha lebih lagi untuk menjaga kesehatan diri pribadi serta keluargaku. Aku tadinya tak terlalu rajin meminum air jahe hangat yang kerap kubuatkan untuk Pak Su. Begitupun dengan jalan pagi, aku seringkali lebih memilih menyelesaikan tugas domestik dan membiarkan A, E, serta Pak Su untuk jalan pagi bertiga saja. 


Selain rasa khawatir, maraknya berita tentang virus ini ternyata membuatku menjadi lebih waspada dari sebelumnya. Aku mulai meminum air jahe hangat, juga mulai ikut ketika waktunya jalan pagi. Jika sebelumnya aku lebih suka menghabiskan waktu di dapur saat yang lain jalan pagi, kali ini aku tak kalah bersemangat dari mereka, haha... 
Aku bahkan menyempatkan diri browsing tentang manfaat jalan pagi ini. Mengutip dari halodoc, setidaknya ada sembilan manfaat yang didapat jika rutin jalan pagi.Mulai dari menurunkan berat badan, menyehatkan organ jantung, mencegah stroke, menurunkan resiko diabetes, cegah arthritis dan osteoporosis, menguatkan otot, kontrol kadar kolesterol, meningkatkan fokus, hingga mencegah depresi. Masya Allah ternyata sebegitu besarnya manfaat dari kegiatan sederhana yang satu ini.

Salah satu ayat Allah yang bisa kujumpai
 saat jalan pagi



Dan hari ini adalah hari ketiga dimana aku mulai menunggu momen-momen jalan pagi. Selain karena manfaatnya, ternyata aku bisa menyalurkan kegemaranku yang lain disaat bersamaan. Apa itu? yup, hunting foto. Memotret bunga-bunga yang baru bermekaran serta lebah-lebah yang beterbangan di atasnya adalah bonus bagiku. Alhamdulillah...





You May Also Like

0 komentar

Terimakasih sudah berkunjung, silahkan tinggalkan komentar positifnya ya...

Today's Quote

"Enjoy the little things in life, for one day you may look back and realize they were the big things"