Game Level 7 Day 6: Membuat Puzzle

by - 11:03:00 PM

Bismillah...

Pagi-pagi A terlihat sibuk di depan lemari buku kami, saya yang sedang membersamai E hanya memperhatikan dari jauh. Beberapa menit berlalu A masih nampak sibuk. Sekilas mirip seseorang yang sedang berusaha menemukan sesuatu. Saya masih bertahan untuk tidak bertanya karena ingin melihat saja apa yang akan dikerjakan A.

image source: pixabay


Pemandangan berbeda saya lihat ketika untuk ke sekian kalinya menoleh pada A. Ia tersenyum-senyum sambil memegang sebuah buku.
“Ketemu, Ma!” Terlihat sekali bahwa A sangat senang.
Saya kemudian menanyakan apa yang ditemukannya. Ternyata A menemukan buku belajar Origami yang saya beli sejak lama, bahkan sebelum A lahir. Jadi buku tersebut berusia lebih tua daripada A.

Buku yang digunting A

Setelah membolak-balik halaman buku tersebut A memutuskan akan belajar melipat kertas saja hari ini. Entah pada kertas ke berapa saat A tiba-tiba membaca tulisan puzzle di sana. Lalu sepertinya A merasa ada ide yang muncul. Saya masih memantau ketika A mengambil gunting dan dengan santainya menggunting kertas origami yang dilengkapi dengan gambar-gambar lucu tersebut.

Gerimis rasanya di dalam hati saya menyaksikan kertas yang selama ini saya simpan tiba-tiba digunting tanpa ampun. Saat saya tanya untuk apa A menggunting kertas tersebut santai saja A menjawab. Untuk membuat puzzle. Saya yang sejak tadi memperhatikan dari jauh akhirnya mendekat, dan kertas tersebut jika dilihat-lihat mirip kertas tak terpakai lagi karena di gunting secara sembarang.

Selesai menggunting A nampak sibuk kembali, menyusun potongan kertas tadi. Menyusun puzzle katanya. Saat ada potongan kertas yang belum menemukan tempatnya A memanggil saya untuk bertanya, dan kami menutup sesi bermain puzzle buatan A dengan menyusunnya bersama.

Biasanya kami memang sering memainkan puzzle bersama, namun bukan puzzle buatan seperti hari ini. Puzzle yang ketika menyaksikannya membuat saya menarik nafas panjang agar bisa menahan diri dari langsung nyerocos menasehati ini dan itu. Menunggu saat yang tepat untuk mengatakan pada A seharusnya ia bertanya terlebih dahulu saat tadi ingin menggunting kertas tersebut.

You May Also Like

0 komentar

Terimakasih sudah berkunjung, silahkan tinggalkan komentar positifnya ya...

Today's Quote

"Enjoy the little things in life, for one day you may look back and realize they were the big things"